Selasa, 02 Februari 2016


http://1.bp.blogspot.com/-eb3iISFScK0/VotdKMmu11I/AAAAAAAAEPQ/hcVqWkLFsww/s320/Soba%2BNoodle%2BSoup%2B-%2BJepang.jpg





5 Bumbu Khas Jepang
 
Mencoba memasak aneka kuliner Jepang, ada beberapa bumbu yang wajib ada di dapur. Lima bumbu khas Jepang ini yang harus ada di dapur. Yuk intip kelima bumbu khas Jepang ini agar masakan yang kita buat benar-benar bercita rasa Jepang!

http://www.jalan2kejepang.com/wp-content/uploads/2015/06/wasabi.jpg
Wasabi

Wasabi

Pasta dengan warna hijau ini akan membuat siapa saja mengingat rasanya yang pedas. Saat memasuki mulut rasa pedas akan menyerang tenggorokan hingga ke hidung, bahkan akan bertahan cukup lama. Wasabi biasanya dipakai bersamaan dengan sushi dan sashimi. Atau mau mencoba makan  wasabi dengam menu yang lain?



Daikon
http://www.jalan2kejepang.com/wp-content/uploads/2015/06/daikon.jpg
Daikon
Saking banyaknya Daikon atau lobak di Jepang, dapat dijumpai hampir di seluruh Jepang. Orang Jepang tak pernah melupakan daikon sebagai salah satu bahan utama mereka, seperti saat membuat sup. Daikon menyerupai labu dan hampir tak memiliki rasa. Bisa juga nih dicoba saat memasak sup di rumah.




 Shoyu
http://www.jalan2kejepang.com/wp-content/uploads/2015/06/shoyu.jpg
Shoyu
Shoyu masuk sebagai bumbu wajib yang harus ada di dapur. Shoyu sering dipakai untuk bumbu tambahan dan akan memberikan rasa yang istimewa. Rasanya yang asin dan gurih akan membuat minna ketagihan. Kurang asin? Tambahin shoyu ah.. 










http://www.jalan2kejepang.com/wp-content/uploads/2015/06/katsuobushi.jpg
Katsuobushi
http://www.jalan2kejepang.com/wp-content/uploads/2015/06/miso.jpg
Miso
Katsuobushi
Jika sering melihat taburan seperti remahan kayu di atas takoyaki, nah itulah yang disebut dengan Katsuobushi. Terbuat dari ikan yang memiliki cita rasa umami yang kuat, Katsuobushi akan menambah rasa gurih pada takoyaki. Saat terkena panas pun katsuobushi akan bergoyang. 







Miso
Bumbu yang satu ini biasa digunakan sebagai bumbu utama ramen. Dibuat melalui fermentasi dari kedelai, beras dan tambahan bumbu lainnya, membuat miso memiliki cita rasa yang kuat dan khas. Tapi jangan salah, rasanya bisa bikin ketagihan. 


 

0 komentar:

Posting Komentar